Desa Sirap adalah sebuah desa di Kec. Tanjungsiang Kab. Subang. Dua pertiga luas desa Sirap didominasi oleh persawahan, sisanya merupakan perkebunan dan rumah warga. Di Desa Sirap terdapat dua sungai yang kebetulan merupakan batas perumahan warga dengan persawahan, yaitu sungai Cikembang dan sungai Cinyaro. Sungai Cinyaro berada di sebelah timur desa dan sungai Cikembang terletak di sebelah barat. Di tengah desa terdapat pula sungai kecil.
Kamis, 05 Juli 2018
Solat Idul Fitri di Lapangan Eka Parung Jaya Desa Sirap
Pada hari Jumat 15 Juni 2018 ( 1 Syawal 1439 H ), dilaksanakan solat ied tingkat Kecamatan Tanjungsiang yang berlangsung di lapangan sepak bola Eka Parung Jaya Desa Sirap.
Seluruh masyarakat memadati lapangan termasuk Bapak Camat Tanjung siang dan jajaran Muspika serta Kepala Desa Sirap dan tokoh masyarakat.
Setelah solat Ied, dilakukan tradisi bersalam-salaman oleh semua warga.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar