Desa Sirap adalah sebuah desa di Kec. Tanjungsiang Kab. Subang. Dua pertiga luas desa Sirap didominasi oleh persawahan, sisanya merupakan perkebunan dan rumah warga. Di Desa Sirap terdapat dua sungai yang kebetulan merupakan batas perumahan warga dengan persawahan, yaitu sungai Cikembang dan sungai Cinyaro. Sungai Cinyaro berada di sebelah timur desa dan sungai Cikembang terletak di sebelah barat. Di tengah desa terdapat pula sungai kecil.
Selasa, 12 Agustus 2014
Nasionalisme di Desa Sirap, Dari Dulu Hingga Sekarang
MERDEKA !!
Bulan Agustus seluruh rakyat Indonesia merayakan sebuah moment sejarah yang sangat berharga yaitu pesta peringatan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia.
Di Desa Sirap , Kec. Tanjungsiang , Kab. Subang - Jawa Barat perayaan kemerdekaan biasanya dilakukan dengan sangata antusias oleh seluruh warga desa. Tradisi yang tetap dipertahankan sejak dulu adalah menghias dan mengarak dongdang keliling jalan desa dan sekitarnya pada tanggal 17 Agustus. Arak-arakan dong dang ini dilakukan setelah pelaksanaan upacara pengibaran bendera. tidak hanya itu di sisi kanan dan kiri jalan desa pun semarak dengan umbul-umbul dan bendera merah putih.
Sebelumnya warga desa telah menghias dongdang mereka dengan dekorasi bertema merah putih. Di dalamnya berisi makanan seperti nasi tumpeng dan sebagainya yang nantinya akan disantap bersama-sama saat tiba di lokasi finish.
Tradisi ini merupakan sebuah implementasi bahwa warga desa Sirap sangat menjunjung tinggi kebersamaan dan gotong royong dalam segala bidang, sebagai wujud rasa syukur atas kemerdekaan yang diraih bangsa Indonesia.
lestarikan terus, maju desaku .....
jaga semangat persatuan dan kesatuan ......
desaku .. tanah airku .....
MERDEKA !! MERDEKA !!!!
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar